SEVILLA – Julien Escude menyanjung mantan rekannya di Ajax Amsterdam, Zlatan Ibrahimovic. Menurut bek Sevilla ini, potensi yang dimiliki Ibra sudah terlihat sejak pemain internasional Swedia itu masih sangat muda.
Dia juga mengatakan bahwa beberapa tahun lalu, orang-orang di Ajax telah menyadari bahwa Ibrahimovic telah ditakdirkan untuk sesuatu yang lebih besar. Pemain 30 tahun ini memang ditakdirkan untuk mencicipi klub-klub elite Eropa.
Dia pun selalu menjadi pilar bagi klub yang dinaunginya.
Saat ini, striker AC Milan itu dikabarkan tengah menyelesaikan proses negosiasi dengan klub kaya raya asal Prancis, Paris Saint-Germain. Dia dipastikan segera menyusul rekannya di Rossoneri, Thiago Silva.
“Saat itu, saya berumur 23 tahun ketika kami bermain bersama. Zlatan masih sangat muda, namun Anda sudah bisa merasakan potensi besar dalam tiap performanya,” puji Escude, seperti dilansir Soccerway, Senin (16/7/2012).
Sementara itu, Escude juga menanggapi banyaknya spekulasi tentang kepindahannya dari Sevilla. Pasalnya, veteran Prancis ini hanya menyisakan satu tahun masa kontrak dengan klub asal Spanyol itu.
“Pintu untuk pindah ke klub lain selalu terbuka. Saya berniat untuk pergi setelah kontak saya berakhir,” kata pemain 32 tahun ini.
0 comments:
Posting Komentar
Tolong yah Kawan untuk berbagi komentar anda di blog saya, satu kata yang anda tulis sejuta pahalanya bagi anda ^^v